Jl. Sisingamangaraja (Depan STIH Tambun Bungai)
Jl. Sisingamangaraja (Depan STIH Tambun Bungai)
Ada berbagai material yang digunakan pada pembuatan sepatu sejak sepatu modern ditemukan. Berbagai bahan tersebut pun disesuaikan dengan jenis dan model sepatu yang diproduksi. Mulai dari Kanvas, Kulit, suede, nubuck dsb.
Berikut adalah beberapa material yang sering digunakan para produsen sepatu.
Bahan canvas memiliki tekstur yang ringan dan berserat. Serta cocok digunaka pada banyak jenis sepatu.
Bahan kulit asli biasanya terbuat dari kulit hewan seperti kambing, sapi dan domba. Kulit memiliki tekstur yang lebih kasar dibandingkan kulit sintetis. Jenis bahan kulit asli memiliki daya tahan yang sangat lama dibandingkan dengan bahan lain.
Agar tetap awet bahan jenis ini memerlukan perawatan khusus. Alangkah baiknya untuk menyimpan di tempat yang kering dan letakkan silica gel di bagian dalam dan luar sepatu untuk menghindari jamur karena jika anda meletakkannya di daerah lembab tanpa silica gel, kulit akan ditumbuhi jamur berupa bercak-bercak putih / abu.
Merupakan bagian dari jenis bahan kulit namun memiliki tekstur yang lebih lembut. Tekstur lembut didapat dari bagian belakang kulit yang dipisahkan dari permukaannya.
Sepatu yang terbuat dari kulit suede berkesan menarik dan dapat digunakan untuk acara non-formal dan casual.
Memiliki bahan dasar yang sama dengan bahan kulit suede, perbedaannya kulit nubuck memiliki tekstur yang kasar, sedangkan kulit suede lebih lembut. Bahan ini sering digunakan untuk membuat sepatu-sepatu kasual dan kombinasi sepatu boots.
Kulit sintetis merupakan bahan pembuat sepatu yang terbuat dari campuran bahan-bahan kimia olahan pabrik. Bahan ini banyak digunakan untuk membuat sepatu karena harganya relative lebih murah dan warna yang beragam. Kulit sintetis memiliki tekstur mengkilat. Bahan kulit sintetis banyak digunakan untuk sepatu jenis formal, kasual dan anak-anak.
Selain beberapa material pada slide sebelumnya ada beberapa material lain yang juga kerap digunakan dalam pembuatan sepatu, yaitu :
- Denim
- Lak
- Karet
- Mesh